Senin, 29 Maret 2010

Video 5 Tuyul Cirebon - Seorang dukun di Cirebon berhasil menangkap 5 tuyul. Sementara, warga mengabadikan tuyul yang disimpan di dalam botol itu ke dalam ponsel mereka. Kelima makhluk halus tersebut ditangkap oleh seorang paranormal yang jasanya dibayar Samino, karena kesal sering kehilangan uang yang disimpannya di dalam lemari.

Berita penangkapan 5 tuyul tersebut membuat banyak orang penasaran. Bahkan Kapolresta Cirebon AKBP Ir Ary Laksmana Wijaya bersama anggotanya sempat mendatangi rumah Samino untuk melihat langsung fenomena penampakan makhluk gaib tersebut.

Sejumlah warga mengaku masih tidak percaya dengan adanya penampakan tersebut. "Tadinya saya enggak percaya, tapi setelah lihat sendiri saya baru yakin," ujar Dedi, salah seorang warga yang mendapatkan kopian gambar tuyul tersebut.

Geger penangkapan tuyul ini berawal dari usaha Samino yang meminta jasa paranormal asal Kampung Pangeran Drajat untuk menangkap pelaku pencurian. Namun, Samino mengaku kaget karena pelakunya adalah lima tuyul yang oleh sang paranormal dimasukkan ke dalam botol kosong.

Kelima tuyul tersebut ditangkap Senin 22 Maret lalu sekira pukul 22.00 WIB. Samino sempat menunjukkan hasil tangkapan aneh tersebut kepada sejumlah warga dan wartawan. Kontan saja banyak warga dan juga wartawan yang penasaran berebut dan bergiliran untuk mencoba mengabadikan mahluk-mahluk gaib tersebut dengan memotretnya dari kamera dan juga ponsel.

Namun, sejumlah warga yang mencoba mengambil gambar wujud tuyul tersebut tidak berhasil mendapatkan gambar penampakan.

Bahkan beberapa wartawan yang menggunakan kamera canggih pun hanya mendapatkan hasil foto berupa gambar kedua botol kosong. Tapi, salah seorang warga yang memotret dengan ponsel akhirnya berhasil mendapatkan gambar tuyul yang menghebohkan warga Kota Cirebon tersebut.

Warga akhirnya berebut mendapatkan gambar tersebut dengan cara memindainya ke ponsel masing-masing. Dalam gambar tersebut tampak terlihat sebuah tangan dan perut gendut berwarna hitam yang diduga tuyul.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar